News Breaking
Live
wb_sunny

Terbaru

Refleksi 2019: Lebih dari 3.356 Guru Dilatih SangPengajar

Refleksi 2019: Lebih dari 3.356 Guru Dilatih SangPengajar

Sampai dengan ujung 2019 ini SangPengajar telah melatih lebih dari 3.356 guru. Data ini diperoleh dari berbagai even yang digelar SangPengajar. Terlahir sebagai blog pendidikan, SangPengajar kini dikenal melebarkan sayap dengan memberikan berbagai layanan. Apa sajakah itu?


Setelah mendapatkan penghargaan dari Kemendikbud RI 2015 lalu, SangPengajar semakin rajin tampil menebar manfaat. Anugerah Peduli Pendidikan yang diterima tak hanya sekadar penghargaan. "Anugerah ini harus saya buktikan dengan karya nyata," begitu yang selalu saya sampaikan ke berbagai pihak.

Sejak menerima penghargaan itu, SangPengajar sering dipercaya sebagai narasumber berbagai pelatihan. Selanjutnya, sejak April 2018 SangPengajar menjelma menjadi even organizer yang melayani berbagai pelatihan. Kegiatan yang digelar adalah pelatihan penulisan artikel ilmiah di media massa, workshop penulisan buku, dan workshop pembuatan media pembelajaran berbasis ICT.

Sampai akhir 2019 ini pelatihan penulisan artikel ilmiah di media massa telah digelar sebanyak 16 angkatan dengan total peserta 2.080. Workshop penulisan buku sudah dilangsungkan dalam 8 angkatan, baik moda tatap muka dan dalam jaringan maupun moda dalam jaringan penuh. Sebanyak 816 peserta telah dilatih. Para peserta pun telah berhasil melakukan launching buku sampai dengan 3 kali dalam kurun waktu 1,5 tahun ini. Workshop pembuatan media pembelajaran telah dilaksanakan 4 kali dengan jumlah peserta 460.

Selain menggelar berbagai even, SangPengajar juga melayani penerbitan buku. Namun, layanan ini sementara dikhususkan bagi peserta workshop penulisan buku yang digelar SangPengajar. SangPengajar juga tetap eksis sebagai media online informasi pendidikan dan tutorial.

SangPengajar berharap apa yang sudah dilaksanakan selama ini bisa memberi manfaat besar bagi dunia pendidikan Indonesia. Semoga tahun 2020 ini SangPengajar semakin produktif dalam menggelar karpet merah bagi para guru.

Simak juga video kiprah SangPengajar berikut!

Tags

Langganan Artikel

Dapatkan update artikel terbaru melalui email Anda!

1 komentar: